Jakarta, Juli 2022 – Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Baitulmaal Muamalat (BMM) sebagai salah satu mitra kemaslahatan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) mendapat mandat untuk menyalurkan 284 ekor hewan qurban setara domba/kambing baik berupa hewan hidup maupun dalam bentuk olahan daging rendang kaleng dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha 1443 H.
Kegiatan tersebut menjadi bagian dari rangkaian program “Berkah Qurban 1443 H” yang merupakan implementasi penyaluran nilai manfaat Dana Abadi Umat (DAU) melalui bidang kemaslahatan, sebagaimana diatur dalam PP No 5 tahun 2018 tentang Pelaksanaan Undang-Undang No 34 tahun 2014 mengenai pengelolaan keuangan haji dan PBPKH No 7 tentang prioritas kegiatan kemaslahatan.
Rangkaian penyembelihan dan penyaluran daging qurban sendiri berlangsung pada 10-14 Juli 2022 dengan jumlah penerima manfaat mencapai 5.680 jiwa yang tersebar di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Jambi, Riau, Bengkulu, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, DI Yogyakarta, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Barat, Gorontalo, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Maluku, NTT, NTB dan Papua Barat.
Novi Wardi selaku Direktur Eksekutif Laznas BMM mengatakan “Alhamdulillah, Laznas BMM dipercaya sebagai salah satu mitra kemaslahatan oleh BPKH sehingga dapat turut berkontribusi dalam Program Berkah Qurban pada tahun ini. Besar harapan kami bahwa melalui program tersebut dapat semakin memperluas kebermanfaatan dan juga sebagai usaha dalam mewujudkan ketahanan pangan masyarakat Indonesia, khususnya yang berada di wilayah pelosok Indonesia. Daging qurban yang dinikmati oleh saudara kita di berbagai daerah juga merupakan bentuk usaha kami dalam mendukung tercapainya SDGS khususnya pada poin kedua yaitu tanpa kelaparan.”